Indocare Group Berikan Dedication Award Bagi 20 Karyawannya

Pada tanggal 10 Februari 2023 Indocare Group menganugerahkan “Dedication Award” untuk mengapresiasi dedikasi dan komitmen 20 karyawan dengan masa bakti yang berkisar 5 hingga 30 tahun. Para karyawan menerima sertifikat, plakat, dan souvenir yang diserahkan langsung oleh para Direksi PT Indocare Citrapasific.

Digelarnya acara ini kembali membuktikan loyalitas para karyawan PT Indocare Citrapasific, salah satunya terbukti dengan pencapaian Bapak Prastyo Replianto yang telah memasuki masa bakti ke-30 tahun di Indocare.

Semoga PT Indocare Citrapasific dan para karyawannya dapat terus berjalan beriringan demi mencapai kesuksesan bersama.